Rumah Sakit Islam Surakarta adalah salah satu Rumah Sakit Islam
swasta yang berada dibawah naungan Yayasan Rumah Sakit Islam
Surakarta (YARSIS). RSI Surakarta beralamat di Jl. Ahmad Yani, Pabelan
Surakarta. RSI Surakarta memiliki berbagai fasilitas pelayanan yang
memadai baik pelayanan umum maupun khusus. Saat ini terdapat 5
gedung utama yang telah digunakan, 3 diantaranya adalah gedung yang
digunakan untuk instalasi rawat inap. Instalasi rawat inap tersebut terdiri
dari rawat inap untuk kelas Very Important Person (VIP), kelas I dan
keluarga miskin.
Rumah Sakit Islam Surakarta dalam perkembangannya masih
memerlukan ruangan untuk instalasi rawat inap khususnya kelas VIP
sehingga diperlukan penambahan jumlah instalasi rawat inap, maka dari
itu dilaksanakanlah pembangunan gedung rawat inap RSI Surakarta.
Dalam perencanaannya gedung ini dibuat 6 tingkat. Lantai 1 direncanakan
untuk ruang administrasi dan manajemen, lantai 2 untuk ruang rawat inap
kelas VIP, lantai 3,4,5 untuk ruang rawat inap kelas 1 dan lantai 6 untuk
ruang mesin.
Pembangunan instalasi rawat inap yang baru diharapkan mampu
meningkatkan pelayanan rumah sakit kepada pasiennya dan menjadikan
Rumah Sakit Islam Surakarta sebagai salah satu Rumah Sakit Islam yang
bonafid serta mengutamakan pelayanan. .Hal itulah yang melatar belakangi
dibangunnya gedung rawat inap ini.
Download File
Tidak ada komentar:
Posting Komentar