Stabilisasi butimen (aspal) merupakan salah satu bentuk stabilisasi kimia, dengan tujuan memperbaiki sifat fisik tanah yang semula jelek, menjadi lebih baik. Tanah yang telah distabilisasi butimen, diharapkan bisa meningkat kekuatannya, serta lebih tahan terhadap perubahan kadar air.
Tanah dasar jalan (subgrade) yang jelek, dapat pula diperbaiki dengan stabilisasi butimen, hanya tanah dasar yang distabilisasi butimen tersebut harus memenuhi persyaratan tertentu sebagaimana diatur dalam Guide to Stabilization in Road Works (1970). Persyaratan tersebut jelas berbeda dengan persyaratan tanah yang distabilisasi dengan kapur, semen. Tanah dasar jalan yang baik mampu mempertipis lapisan perkerasan di atasnya. Permasalahan, sampai sejauh mana manfaat butimen sebagai bahan stabilisasi? Hal ini tentunya terjawab setelah melalui tahap penelitian laboratorium.
Download file
Tidak ada komentar:
Posting Komentar